TANJUNG, kontrasX.com – Atas prestasi pemerintah kabupaten Tabalong dalam mengendalikan inflasi, pimpinan daerah Bumi Saraba Kawa diundang menjadi salah satu narasumber di RBXperience.
Kabag Ekobang Setda Tabalong, Jelita Anggraini menyampaikan RBXperience merupakan kegiatan yang digagas Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
“Tabalong diundang menjadi salah satu Narasumber karena keberhasilan mengendalikan inflasi, acaranya nanti 5 Desember di Nusa Dua Bali” ujarnya pada kontrasx.com, Selasa (28/11) siang.
Jelita mengatakan kegiatan ini diikuti 84 Kementerian/Lembaga, 38 Provinsi dan 514 Kabupaten/Kota.
Menurutnya, hal ini merupakan sebuah kehormatan dan merupakan kebanggaan tersendiri bagi pemkab Tabalong karena bisa tampil di pentas Nasional.
“Ini buah kerja keras dan kerja bersama kita semua” tandasnya.
Disinggung tingkat inflasi Tabalong bulan November, Jelita menegaskan angka inflasinya masih terkendali.
“Angka inflasi Tabalong November ini 2,49. Untuk angka inflasi Kalsel 2,65 dan angka inflasi Nasional 2,56” terangnya.
“Untuk bulan Oktober posisi Tabalong dalam pengendalian inflasi di peringkat 8 besar tingkat nasional” timpalnya. (Boel)