TANJUNG, kontrasx.com – Setidaknya, ada ratusan ribu unit kendaraan yang terdata di Tabalong.
Kasi PKB dan BBNKB UPPD Samsat Tanjung, Miftah Ridho mengungkapkan di Tabalong terdata pada sistem ada sekitar 180.000 unit kendaraan.
“Sekitar 20.000 unit kendaraan roda empat, roda tiga tidak sampai 100 unit dan sisanya kendaraan roda dua” bebernya pada kontrasx.com, Senin (17/2) siang.
Ridho menyampaikan dari jumlah keseluruhan kendaraan tersebut, yang taat bayar pajak sekitar 98.000 unit.
“Ketaatan pajak kendaraan bermotor di wilayah Tabalong 60,06 persen atau sekitar 98.000 unit. Unit sisanya tidak taat bayar pajak” ujarnya.
“Untuk kendaraan roda empat hampir 100 persen taat pajak” timpalnya.
Kendaraan yang tidak bayar pajak tersebut terhitung sejak tahun awal 2011.
“Nanti coba kami data lagi, karena bisa saja kendaraannya sudah rusak (tidak dipergunakan lagi), ditahan di kepolisian (tak diambil lagi), termasuk yang di lelang Pemkab. Ini sudah kami lakukan di dua tahun terakhir” jelasnya.
Ridho menyatakan pihaknya juga secara pro aktif melakukan penagihan pajak kendaraan bermotor bagi yang tidak membayar pajak.
Di tahun lalu, pihaknya berhasil membukukan tagihan pada pemilik motor yang tak bayar pajak lebih dari Rp 10 Miliar. (Boel)
Yang membuat penurunan pajak adalah pihak Samsat sendiri. Sudah mencari KTP asli pemilik sah. Ia kalo memang pemilik motor satu daerah ini beda daerah gimana apalagi luar pulau. Pas dicari meninggal dunia… Samsat sendiri yg memperibet pelayanan. Masyarakat mah satset beres
Sebetulnya masyarakat sadar dan taat bayar pajak asalkan aturan tidak berbelit belit, semisal jikalau pemilik awal sdh tidak ada lagi, balik nama pun tidak masalàh, yg jadi masalah proses balik nama ribet, harus mengurus ke tingkat Polda, seandainya dipermudah prosesnya dilaksankan di samsat setempat aja, jd masyarakat ga banyak buang wàktu dan biaya
Bayar pajak kendaraan, terlalu banyak aturan. Makanya masyarakat enggan bayar pajak. Contohnya : Cari KTP asli,. Sebenarnya orang bayar pajak punya etikat baik untuk bayar pajak, ini sangat dipersulit.