Pajak Ketenagalistrikan, Makanan dan Minuman Teratas
TANJUNG, kontrasx.com – Ada beberapa komponen “penyumbang” yang mampu mendongkrak angka Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Tabalong tahun 2024.
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Tabalong, Drs. H. Nanang Mulkani, M.Si membeberkan penyumbang terbesar PAD berasal dari Pajak Daerah.
“Target (penerimaan) Pajak Daerah tahun 2024 sebesar Rp 81. 886.000.000 dan sampai 18 Juni tadi sudah terealisasi Rp 38.852.000.000 atau 47 persen” tuturnya pada komtrasx.com, Jumat (05/7) diruang kerjanya.
Nanang mengatakan dari 11 komponen Pajak Daerah, ada tiga penyumbang terbesar PAD 2024 Bumi Saraba Kawa.
Penyumbang terbesar pertama adalah Pajak Barang dan Jasa tertentu atau Pajak Ketenagalistrikan.
“Pajak ini targetnya Rp 25.777.000.000 dan sampai 18 Juni tadi sudah terealisasi Rp 13.562.000.000 atau 52,6 persen” terangnya.
Penyumbang terbesar kedua adalah Pajak Barang dan Jasa tertentu untuk Makanan dan Minuman.
“Dulu namanya pajak restoran atau pajak rumah makan. Targetnya Rp 19.997.000.000 dan hingga 18 Juni sudah tercapai Rp 9.623.000.000 atau 48 persen” imbuhnya.
“Penyumbang pajak terbesar ketiga adalah Pajak Mineral Bukan Logam dan Batuan. Target Rp 18.900.000.000 dan sudah tercapai hingga Juni tadi Rp 10.901.000.000 atau 58 persen” timpalnya.
Ia pun optimis beberapa tahun kedepan Pendapatan kabupaten Tabalong masih akan naik.
“Insyaallah iya (naik), kita berusaha dengan berbagai upaya baik intensifikasi maupun ekstensifikasi” ucapnya.
Nanang menyampaikan saat ini pihaknya juga sudah menerapkan Sistem lnformasi Geografis yang lebih memudahkan dalam pemetaan Wajib Pajak.
“Bukan hanya Wajib Pajak PBB namun juga pajak lainnya. Semuanya akan diupayakan secara digital supaya lebih mudah” tukasnya. (Boel)