TANJUNG, kontrasx.com – Puluhan pelajar sekolah dasar negeri (SDN) Paliat antusias kunjungi unit layanan perpustakaan yang berada di lingkungan Kantor Kecamatan Kelua, Rabu (10/7).
Antusias ini makin terlihat ketika Mobil Unit Layanan Perpustakaan keliling milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Tabalong tiba di lokasi.
Para pelajar tersebut langsung menyerbu mobil perpustakaan keliling mengambil buku untuk dibaca.
Tak hanya itu, para pelajar juga antusias mendengarkan ketika pustakawan melakukan story telling atau bercerita.
Kabid Layanan dan Pengembangan Koleksi Buku Dispersip Tabalong, Lilis Marta Diana menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan pihaknya ini untuk meningkatkan minat baca para pelajar dan untuk meningkatkan kunjungan unit layanan perpustakaan di Kelua.
“Kami saat ini sedang gencar melaksanakan kegiatan layanan perpustakaan terpadu. Termasuk sosialisasi di dua Unit Layanan Perpustakaan (Kecamatan Kelua dan Kecamatan Muara Uya) seperti giat Story telling, Mobil Unit Layanan Perpustakaan Keliling dan event Minggu Ceria” ujarnya kepada kontrasx.com.
Lilis menuturkan selain untuk meningkatkan minta baca dan kunjungan, pihak perpustakaan ingin menjadi agensi perubahan.
“Dimana bertanggung jawab terhadap penyelenggaraan pendidikan nasional, wahana pelestarian dan pengembangan budaya serta memacu kreativitas anak bangsa” tuturnya.
Ia pun ingin kegiatan ini dapat terus dilanjutkan agar unit layanan perpustakaan Kelua dapat lebih ramai.
“Jadi terisi terus dan ada kegiatan yang dilaksanakan rutin” harapnya.
Layanan kali ini pun akan berlangsung selama sepekan.
“Dilaksanakan selama seminggu untuk layanannya. Kami hari ini memulai dan selanjutnya akan dilanjutkan oleh Perpustakaan Kelua” bebernya.
Lilis mengatakan tak hanya pelajar SD, masyarakat juga dapat memanfaatkan layanan di perpustakaan Kelua yang berada di kantor Kecamatan.
“Tidak hanya SD, pelajar SMP dan SMA juga bisa berkunjung kesini bahkan masyarakat umum dapat memanfaatkan fasilitas disini untuk menambah ilmu pengetahuan” katanya.
Sementara itu, salah satu Guru SDN Paliat, Hj Meri Wati yang mendampingi anak muridnya mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan perpustakaan.
“Kegiatan ini sangat baik sekali bagi anak-anak, mereka lebih giat lagi membaca buku dan makin sering” ucapnya.
Meri menyampaikan adanya kegiatan ini pun langsung disambut dengan baik oleh anak muridnya.
“Dari jauh-jauh hari kami umumkan kepada anak-anak, bahwa hari ini bakal ada kegiatan Perpustakaan. Mereka antusias dan sangat senang menghadiri acara ini” ujarnya.
Ia pun mendukung layanan ini terus berlanjut sehingga membantu anak-anak rajin membaca.
“Kami sangat mendukung 100 persen kegiatan ini untuk melestarikan buku sebagai bahan bacaan melihat jendela dunia. Semoga kegiatan ini dapat dirutinkan” tandasnya. (Can)
Sangat bermanfaat sekali, semoga dapat menjadi inspirasi untuk perpustakaan yang lainnya. Jangan lupa kunjungi website kami di https://walisongo.ac.id/