TANJUNG, kontrasX.com – keberadaan air mancur di taman Giat Tanjung atau di depan Mesjid Agung Ash- Shiratal Mustaqim berhasil mencuri perhatian warga Bumi Saraba Kawa.
Awal-awal dioperasikan, tak sedikit orang tua mengajak anak-anaknya menyaksikan keindahannya ataupun sengaja datang untuk bermain air.
Namun beberapa waktu terakhir air mancur tersebut malah tak dioperasikan sehingga banyak mendapat tanya masyarakat.
Menanggapi hal tersebut Kepala Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Tabalong, Erfin Nirza Siregar angkat bicara.
Erfin mengungkapkan air mancur di Taman Giat yang dioperasikan sebelumnya masih berupa soft launching.
“Katakan lah uji coba, ternyata animo masyarakat besar, membludak. Meski tidak sedikit yang sinis kalau ada banjir disitu, namun banyak juga yang suka” bebernya pada kontrasx.com, Rabu (03/1).
Ia menyampaikan hari ini atau besok pihaknya bersama stakeholder terkait akan menggelar rapat untuk membicarakan masalah yang ada disekitar tempat air mancur tersebut.
“Yang jadi masalah disitu ada pedagang kaki lima, kebersihan dan perawatan air mancur itu sendiri. Ibu Sekda akan mengumpulkan stakeholder, bagi-bagi tugas, siapa mengerjakan apa” jelasnya.
Erfin menegaskan air mancur tersebut dioperasikan hanya untuk uji coba saja.
“Kami hidupkan hanya untuk mencek saja karena masih dalam masa pemeliharaan kita” imbuhnya.
Ia menyatakan untuk sementara air mancur akan di off dahulu.
“Sementara di offkan dulu, antara lain juga karena kita lihat ada pedagang yang sudah mulai masuk ke playground yang diperuntukkan sebagai tempat bermain anak supaya tidak berbahaya dan keramiknya jangan sampai rusak” ujarnya.
“Sementara belum bisa tertib, mungkin tidak dinyalakan dulu sampai semuanya tertib” tandasnya
Erfin menambahkan pihaknya juga sudah memberi tempat untuk berjualan.
“Kami sudah beri tempat untuk berjualan di belakang, kalau masih kurang akan kami koordinasikan dengan dinas terkait. Playground untuk tempat bermain anak, rasanya jangan disitu berjualan” timpalnya.
Disinggung kapan air mancur akan dioperasikan kembali, ia mengatakan akan dibuatkan jadwal.
“Nantinya akan ada jadwal dan akan ada aturan yang diterapkan. Insyaallah pertengahan Januari bisa dihidupkan” pungkasnya. (Boel)