TANJUNG, kontrasx.com – Diakhir masa jabatan tanggal 17 Maret nanti yang bertepatan dengan bulan Puasa, Bupati Tabalong akan tetap melaksanakan agenda Safari Ramadhan.
Hal tersebut diungkapkan Kabag Kesejahteraan Sosial (Kesra) Setda Tabalong, H. Alipansyah.
“Diakhir masa jabatan Bupati kita tetap melaksanakan Safari Ramadhan” bebernya pada kontrasx.com, Rabu (06/3) diruang kerjanya.
Karena waktu yang “mepet” maka safari ini akan di gabung per wilayah.
“Kita tahu tanggal 17 Maret masa jabatan beliau berakhir, hari kedua Ramadhan baru dimulai safari dan di gabung per wilayah. Sampai akhir masa jabatan jadwalnya full” jelasnya.
Ia menyampaikan hingga saat ini tempat acara safari ramadhan masih ditawarkan kepada masing-masing Camat.
“Masih dikoordinasikan, yang sudah masuk dari Kelua, tempatnya di mesjid Ar Ridha. Ini yang baru masuk” imbuhnya.
Alipansyah menambahkan pada tanggal 16 Maret nanti juga ada safari ramadhan dari Gubernur Kalsel ke Tabalong.
“16 Maret nanti juga ada safari ramadhan dari Gubernur Kalsel ke tempat kita, jadwalnya langsung di gabung (dengan safari ramadhan Bupati), sekalian kecamatan Murung Pudak, Tanjung dan Tanta. Lokasinya di Mesjid Asshiratal Mustaqim Tanjung” terangnya.
Ia mengatakan acara safari sendiri akan dimulai sekitar pukul 16.30 Wita.
“Undangannya mulai acara pukul 16.30 wita, ada beberapa rangkaian acara, ada tausyiah dan lainnya. Karena masa jabatan berakhir mungkin saja Bupati menyampaikan salam perpisahan” pungkasnya. (Boel)