TANJUNG, kontrasX.com – Setelah semua peserta seleksi penerimaan Direktur Utama PT. Air Minum Tabalong Bersinar (AMTB) gugur karena tak ada yang memenuhi persyaratan,
Panitia Seleksi (Pansel) akan kembali membuka pendaftaran.
Sekda Tabalong sekaligus ketua Pansel, Hj. Hamida Munawarah menyampaikan pihaknya akan kembali membuka pendaftaran untuk menduduki posisi Direktur Utama PT. AMTB.
“Karena tidak ada yang terpilih saat seleksi yang pertama maka akan dibuka pendaftaran kembali. Yang jelas secara terbuka” bebernya pada kontrasx.com, Selasa (19/3) siang.
Namun ia masih belum bisa memastikan kapan jadwal pendaftaran diumumkan.
“Untuk sementara karena masih ada kesibukan masih belum ditetapkan waktunya kapan, belum ada rapat lagi” terangnya.
“Akan segera diadakan rapat lagi supaya jelas penentuan tanggalnya kapan (pendaftaran)” tegasnya.
Hamida mengatakan untuk sementara posisi Direktur PDAM masih dijabat Pelaksana Tugas (Plt), Jelita Anggraini Kabag Ekobang.
Terpisah, Komisaris Utama PT. AMTB, Ir. Norzain Ahmad Yani menambahkan meski belum ada Direktur Utama yang definitif, operasional PDAM tetap berjalan lancar.
“Ada Plt, operasional lancar dan tidak ada masalah. Di internal banyak dilakukan pembenahan” pungkasnya. (Boel)